Delapan pesawat KT 1 B Woong Bee airborne dari sarangnya di Pangkalan TNI AU Adisutjipto pagi hari tanggal 28 September 2012. Delapan pesawat tersebut terbagi menjadi 2 flight, Jupiter dan Woong Bee.
Jupiter Flight dipiloti oleh Letkol Pnb Dedy Susanto dengan backseater I Kadek Suta Arimbawa, pesawat kedua dipiloti oleh Mayor Pnb Frando LH Marpaung, pesawat ketiga oleh Kapten Pnb Gusti Ngurah Adi Brata, sedangkan pesawat keempat dipiloti oleh Mayor Pnb H.S. Romas.
Woong Bee Flight dipiloti oleh Mayor pnb H.M. kisha dengan backseater Kapten Pnb Luluk, pesawat keenam oleh Kapten Pnb Agus Dwi Aryanto, pesawat ketujuh oleh Mayor Pnb Marcell sedangkan pesawa kedelapan oleh Danwingdik Terbang bersama Kapten Pnb Ari Susiono.
Penerbangan hari itu melalui rute JOG-Gepak- Cilacap-Cirebon-Indramayu-AL - Halim berjalan dengan sangat lancar karena cuaca sepanjang rute cerah berawan dan kondisi pesawat semuanya fit tanpa trouble sama sekali. Perjalanan berlangsung selama satu jam sepuluh menit, sesaat setelah landing seluruh crew diterima oleh Komandan Lanud Halim PK dan pejabat lainnya di skadron Udara 2. Selama display di Jakarta, pesawat KT 1 B Jupiter akan diparkir di tempat tersebut, sehingga posko-pun ditempatkan di sana.
Latihan perdana direncanakan akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 1 Oktober 2012 setelah sehari sebelumnya dilaksanakan briefing awal di Gedung Suma 4 Lanud Halim PK.